Kominfo Menghimbau Lembaga Penyiaran TV Untuk Tidak Menayangkan Siaran Azan Magrib Selama Gelaran Misa

Agama306 Dilihat
banner 468x60

SinergiMitraPolisi/ Jakarta,- Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) mengimbau lembaga penyiaran TV untuk tidak menayangkan siaran azan Magrib selama gelaran misa, Kamis (5/9/2024). Misa tersebut dijadwalkan akan dipimpin oleh Paus Fransiskus.

Kominfo meminta agar siaran azan Magrib biasanya dikumandangkan serentak melalui televisi diganti melalui running text (tulisan bergerak). Hal ini menindaklanjuti permintaan Kementerian Agama (Kemenag) untuk mengimbau televisi menampilkan running text saat azan Magrib.

“Kementerian Agama menyarankan terkait Misa dipimpin oleh Paus Fransiskus pada tanggal 5 September 2024 pada pukul 17.00 s.d. 19.00 WIB. Agar disiarkan secara langsung dengan tidak terputus pada seluruh televisi nasional,” demikian surat Ditjen Bimas Islam dan Katolik Kemenag, dikutip Selasa (3/9/2024).

Berdasarkan jadwal dari Kemenag, misa dilakukan di antara pukul 17.00 sampai 19.00 WIB. Sehingga diimbau azan Magrib disiarkan melalui running text.

Via: RRI

banner 336x280

Komentar